Tempat Wisata Wonosari Selain Pantai Untuk Liburan Ke Jogja

Situs Megalitikum Sokoliman
Situs Megalitikum Sokoliman
0
(0)

Jika kamu mencari Tempat Wisata Wonosari Selain Pantai untuk Liburan ke Jogja terbaik, sebetulnya beragam jumlahnya tetapi hanya saja belum terlalu populer seperti tempat wisata Jogja lainnya. Kendati demikian kenyataannya keindahan dari beberapa tempat wisata Wonosari tersebut diklaim tak kalah indah dan yang terpenting ialah dapat memberikan pengalaman berlibur di Jogja dengan suasana yang berbeda. 

Jogja dan lagi-lagi tentang Jogja, ya memang bukan barang baru jikalau provinsi ini terkenal mempunyai deretan objek wisata Jogja yang mengagumkan. Dengan beragam potensinya Jogja seakan tak pernah ada habisnya sebagai salah satu surga wisata Indonesia selain Bali.

Selain itu masih terdapat faktor lainnya yang menjadi dukungan vital yakni peran serta masyarakat Jogja dan juga Pemprov Daerah Istimewa Yogyakarta yang terus memberikan support serta inovasi-inovasi terbaru guna tetap menjaga keeksistensian kota wisata ini.

Oleh karena itulah minat akan pariwisata Jogja seakan tak pernah surut sepanjang tahun, terlebih bilamana waktu libur nasional tiba maka sudah dapat dipastikan tempat wisata Wonosari akan padat oleh wisatawan dari berbagai daerah. 

Bagi kamu yang sudah sering bolak-balik Jogja mungkin sudah cukup bosan dengan pantai Jogja terpopuler. Namun pernah kan terlintas dalam benak pikiran tentang wisata Jogja selain pantai? Jika demikian adanya, maka saya rasa kamu wajib menyimak ulasan kali ini. Pasalnya dalam artikel di bawah ini akan memberikan beberapa referensi tempat wisata di Wonosari selain pantai.

Pada malam hari ini saya akan mengulas secara detail perihal tempat wisata Wonosari selain pantai untuk liburan ke Jogja terbaik. Semoga dari segala informasi yang nantinya disampaikan dapat berguna dan membantu bagi kamu atau para pembaca budiman di mana pun anda berada.

Bagi kamu yang sudah bosan dengan wisata pantai di Jogja khususnya pada kawasan tempat wisata Wonosari, seperti dalam penjelasan di awal sebenarnya masih banyak terdapat lokasi liburan ke Jogja selain pantai seperti contoh bagi kamu yang gemar dengan kegiatan alam atau petualangan, kamu dapat mencoba tempat camping di Jogja selain pantai atau Wisata Alam Jogja selain pantai. 

Kemudian dalam artikel kali pun saya hanya memberikan beberapa pilihan tempat wisata tambahan sekedar untuk melengkapi artikel-artikel sebelumnya. Berikut uraiannya

Goa Gelatik

Goa Gelatik Wonosari
Goa Gelatik Wonosari

Goa Gelatik merupakan sebuah goa sepanjang 400 meter yang konon sewaktu dahulu kala tempat wisata Wonosari ini sering digunakan untuk bermeditasi atau bertapa oleh banyak praktisi supranatural, akan tetapi jaman telah berubah sehingga Goa Gelatik pun kini telah berubah menjadi wisata alam Jogja yang sayang dilewatkan.

Lokasi Goa Gelatik terletak di Desa Bejiharjo, Karangmojo, Gungkidul atau bersebelahan dengan Goa Pindul. Namun perbedaannya ialah pada Goa Gelatik tak terdapat sungai atau genangan air.

Sebelum memulai petualangan di Goa Gelatik, kamu akan ditemani oleh seorang pemandu yang berasal dari warga sekitar yang sudah memahami betul seluk beluk goa ini.

Kemudian kamu pun akan diberikan beberapa perlengkapan keamanan meliputi helm, lampu senter, sepatu hingga tabung oksigen kecil untuk berjaga-jaga mengingat udara di dalam yang cukup minim.

Jika dirasa segala persiapan telah rampung maka tibalah saatnya kamu mulai memasuki mulut Gao Gelatik dengan merangkak sejauh 15 meter.

Keadaan goa yang gelap dan lembab tentu saja akan memberikan sensasi adrenalin yang cukup menantang, namun semua itu akan sirna begitu kamu menyaksikan keindahan stalakmit dan stalagtit di dalam perut goa. Sungguh pengalaman berlibur yang tak dapat dilupakan.

Goa Seropan

Goa Seropan Wonosari
Goa Seropan Wonosari

Lokasi Goa Seropan terletak di Desa Semuluh, Semanu, Gunungkidul atau sekitar 23.6 Km dari kota Jogja dengan menggunakan rute Jl. Imogiri.

Wisata Goa Seropan memang terbilang wisata baru di Jogja atau tempat wisata Wonosari terbaru dengan wahana wisata menyusuri goa sepanjang 888 meter, suasana dalam goa yang masih sangat terjaga menjadi daya tarik utama tempat ini.

Bagi kamu penggemar petualangan dan kebetulan merupakan anggota dari komunitas pecinta alam atau panjat tebing, maka kamu wajib untuk berkunjung ke Goa Seropan. Mengapa demikian? Di mana kamu dapat mencoba sekitar 13 jalur pendakian di sekitar luar goa ini.

Perihal tingkat kesulitan di setiap jalur memiliki perbedaan satu dengan lainnya, sehingga cocok untuk mengasah kemampuan dan bagi kamu yang terbilang masih pemula pun tempat ini sangat direkomendasikan. 

Untuk berwisata ke tempat wisata Wonosari dalam Goa Seropan, kamu tak dikenakan biaya tiket masuk hanya saja untuk dapat menjelajah ke dalam kamu diharuskan menggunakan perlengkapan yang memadai.

Pasalnya selain goa ini memiliki jalur yang tergenang oleh air dengan kedalaman maksimal hingga dengkul orang dewasa, di dalam Goa Gelatik juga terdapat sebuah air terjun setinggi 7 meter sehingga kamu pun diharuskan menuruni air terjun tersebut menggunakan teknik rapling.

Inilah keistimewaan Goa Gelatik jika dibandingkan goa di Jogja lainnya. Hanyalah sebuah karya dari Tuhan yang dapat menciptakan sebuah air terjun di dalam perut goa. Mengagumkan bukan?

Embung Nglanggeran

Gunung Api Purba dari embung nglanggeran yogyakarta
Gunung Api Purba dari embung nglanggeran yogyakarta

Embung Nglanggeran merupakan sebuah danau atau waduk buatan yang dikhususkan untuk memenuhi sumber air bagi Kebun Buah Nglanggeran.

Secara sepintas memiliki warna air berwarna hijau tosca yang begitu apik bila dipandang. Lokasi Embung Nglanggeran terletak di Desa Nglanggeran, Pathuk, Gunungkidul atau tepatnya satu kawasan dengan Gunung Api Purba Nglanggeran.

Memiliki bentang alam sekitar yang mengagumkan di mana kamu dapat melihat dengan jelas Gunung Api Purba secara keseluruhan tanpa terhalang. Berbagai keseruan dapat kamu lakukan di tempat wisata Wonosari ini untuk menghabiskan waktu berlibur di antara seperti mendaki ke Puncak Gunung Api Purba, berkunjung ke Kampung Pitu yang hanya khusus dihuni oleh 7 Kepala Keluarga dan 7 rumah saja.

Khusus bagi kamu yang gemar akan kegiatan outdoor dan petualangan maka datang dan coba rasakan sensasi berlibur di kawasan Embung Nglanggeran.

Embung Batara Sriten

Indahnya Embung Batara Sriten via Gmap
Indahnya Embung Batara Sriten via Gmap

Resmi dibuka untuk umum pada 2014 lalu oleh Gubernur DIY, Sri Sultan HB X, akan tetapi Embung Batara Sriten belum lah terlalu sering terekspose oleh media sehingga suasana terhitung masih sepi akan pengunjung, hal tersebut memberikan keuntungan bagi kamu yang sengaja ingin mencari tempat wisata Wonosari yang masih sepi atau wisata Jogja yang masih sepi.

Lokasi Embung Batara Sriten terletak di Perbukitan Batur Agung Utara, Padukuan Sriten, Desa Pilangrejo, Nglipar, Gunungkidul atau tepatnya sekitar 44.9 Km dari pusat Jogja dengan menggunakan rute Jl. Raya Sawahan. Berada pada puncak Pegunungan Batur Agung Utara dengan ketinggian sekitar 859 mdpl membuat Embung Batara Sriten menjadi danau buatan tertinggi di Jogja dan bahkan di Jawa Tengah.

Pembangunan embung ini difungsikan sebagai penampungan air hujan untuk menjadi sumber air bagi argowisata manggis dan kelengkeng yang berada di sekiarnya. Dikarenakan memiliki pemandangan alam sekitar yang mengagumkan maka kini menjadi tempat wisata Wonosari yang wajib dikunjungi atau tempat rekreasi Jogja yang wajib dikunjungi.

Berbagai keseruan bisa kamu lakukan semala berada di kawasan ini seperti antara lain berfoto ria, menikmati sunset, camping hingga trekking ke Puncak Mangir. Sungguh seru bukan menghabis waktu libur dengan berkunjung ke wisata Embung Batara Sriten.

Hutan Pinus Mangunan Dlingo

Asal usul sejarah Hutan Pinus Mangunan Dlingo konon dahulu merupakan kawasan tanah tandus yang tak memiliki kehidupan. Namun pihak Pemprov mulai tergerak untuk melakukan proses reboisasi dengan menanamkan bibit pohon pinus pada seluruh kawasan ini.

Alhasil maka dewasa ini Hutan Pinus Mangunan menjadi salah satu tempat wisata Wonosari terpopuler atau tempat wisata Jogja terpopuler, terlebih bagi para remaja dikarenakan sering munculnya foto-foto indah akan tempat ini.

Sebagai salah satu objek wisata maka tempat ini pun telah dilengkapi dengan beberapa fasilitas pendukung seperti area parkir luas, warung-warung makanan kecil, toilet, musholah hingga arena camping ground.

Selain menawarkan suasana asri akan pepohonan pinus yang menjulang tinggi, ada tempat wisata Wonosari ini pun telah disediakan sebuah panggung terbuka lengkap dengan bangku penonton yang semuanya terbuat dari kayu dan ditata setengah lingkaran yang tertuju pada panggung tersebut.

Menurut pihak pengelola panggung tersebut dapat disewa untuk berbagai keperluan mulai dari pertunjukan teater, sastra hingga acara musik. Kemudian terdapat pula sebuah gardu pandang yang telah disediakan bagi mereka yang ingin berselfie ria atau pun foto romantis prewedding.

Lalu bagi kamu yang ingin merasakan sensasi bersepeda di alam bebas, kamu pun dapat menyalurkan keinginan tersebut di Hutuan Pinus Mangunan, pasalnya dengan jalur trek yang berlika-liku lengkap dengan tanjakan serta turunan ini merupakan salah satu jalur bersepeda terfavorit bagi banyak komunitas sepeda gunung di Jogja.

Lokasi Hutan Pinus Mangunan Dlingo terletak di Desa Mangunan, Dlingo, Bantul, Gunungkidul atau sekitar 23 Km dari pusat Jogja tepatnya sebelah utara dari Kebun Buah Mangunan dan juga kawasan makam Raja-Raja Kesultanan Mataram Yogyakarta.

Setelah puas menghabiskan waktu di kawasan hutan pinus ini, kamu pun masih dapat melanjutkan perjalanan ke tempat wisata lainnya di sekitar seperti berkunjung ke Kalibiru dan Puncak Becici. Sebelum lanjut, baca juga tentang Tempat Wisata Yogyakarta murah untuk Backpacker.

Situs Megalitikum Sokoliman

Situs Megalitikum Sokoliman
Situs Megalitikum Sokoliman

Lokasi Situs Megalitikum Sokoliman terletak di Dusun Sokoliman, Desa Bejiharjo, Karangmojo, Gunungkidul atau tepatnya sekitar 12 Km dari kota Wonosari. Selain kamu bisa berlibur dan berfoto ria di tempat wisata Wonosari ini, kamu pun dapat menambah wawasan tentang beberapa situs arkeolog yang banyak terdapat sepanjang kawasan ini.

Menariknya di Situs Sokoliman, kamu pun dapat melihat langsung adanya sebuah kuburan batu yang konon di dalamnya pernah ditemukan manusia purba yang hidup pada jaman batu, selain itu di dalamnya pun terdapat beberapa keramik pecah belah, gerabah hingga perhiasan.

Penelitian yang dilakukan sepanjang kawasan ini bahkan hingga kawasan aliran kali Oya (sungai terpanjang di Gunungkidul) sudah dilakukan sedari dulu bahkan dimulai pada 1934 oleh seorang arkeolog dari Belanda bernama JL. Moens dan diteruskan pada tahun selanjutnya oleh Van Der Hoop.

Proses penelitian terus dilakukan secara bertahan hingga pada 1985 dilakukan oleh Balai Arkeologi Yogyakarta. 

Air terjun Sri Gethuk

Air Terjun Sri Gethuk
Air Terjun Sri Gethuk

Air Terjun Sri Gethuk merupakan salah satu tempat wisata Wonosari yang menjadi destinasi wisata di Jogja yang sedang naik daun.

Pasalnya bilamana kamu berkunjung ke tempat ini, kamu akan mendapatkan paket liburan di Jogja lengkap dengan mengunjungi Goa Rancang Kencana hingga menyusuri aliran sungai Oya dengan menggunakan perahu gethek tradisional untuk menuju lokasi Air Terjun Sri Gethuk.

Sungguh pengalaman unik dan seru bukan? Lokasi Air Terjun Sri Gethuk terletak di Desa Wisata Bleberan, Playen, Gunungkidul. Jika kamu penasaran ingin datang langsung ke air terjun cantik ini, ada baiknya kamu simak terlebih dahulu ulasan detailnya tentang Air Terjun Sri Gethuk. 

Air Terjun Kedung Kandang

Air Terjun Kedung Kandang
Air Terjun Kedung Kandang

Air Terjun Kedung Kandang merupakan salah satu air terjun unik yang berada di Jogja. Bagaimana tidak, lokasinya air terjun yang terletak di area persawahan milik warga sekitar membuat suasananya cukup asri dan berbeda dengan air terjun pada umumnya.

Secara bentuk fisik Air Terjun Kedung Kandang merupakan air terjun berundak-undak dengan 6 tingkatan. Sehingga menciptakan aliran air yang seakan turun pada sebuah tangga. Akan tetapi perlu kamu ketahui, bahwasanya tempat wisata Wonosari ini merupakan air terjun musiman yang artinya debit air yang mengalir akan lebih besar selama musim penghujan saja, kemudian bila musim panas tiba maka debit air akan kecil bahkan mengering.

Bila kamu ingin berkunjung ke tempat wisata Wonosari, tak perlu khawatir dikarenakan cukup mudah untuk menemukan lokasinya. Lokasi Air Terjun Kedung Kandang terletak di Dusun Gunungbutak, Desa Nglanggeran, Pathuk, Gunungkidul atau tepatnya masih berada satu kawasan dengan Embung Nglanggeran dan Gunung Api Purba Nglanggeran.

Pada sekitar kawasan Desa Nglanggeran sudah banyak petunjuk jalan untuk menuju Air Terjun Kedung Kandang. Bila kamu berkunjung, kamu tak akan dikenakan biaya retribusi untuk masuk, hanya saja kamu akan diminta untuk menjaga kebersihan di air terjun ini.

Setibanya di pintu masuk, kamu dapat memarkirkan kendaraan di dekat lapangan voli atau dirumah “Pak Giyanto” (seorang warga sekitar). Dari lokasi parkir tersebut kamu masih diharuskan berjalan sekitar 900 meter melawati jalan tanah setapak melewati area persawahan untuk tiba di lokasi Air Terjun Kedung Kandang.

Pada lokasi air terjun ini sebenarnya terdapat 3 kolam dan 6 tingkatan air terjun. Untuk Kedung Kandang merupakan kolam terbesar yang ada di paling bawah. Namun sayangnya demi faktor keselamatan maka kamu tak direkomendasikan untuk berenang di sekitar Kedung Kandang.

Penutup

Demikianlah ulasan saya kali ini perihal tempat wisata Wonosari selain pantai untuk liburan ke Jogja terbaik. Terima kasih telah berkunjung ke PanduanWisata.id dan semoga dari segala informasinya dapat diterima dan menjadi sumber referensi tambahan bagi kamu atau para pembaca budiman lainnya tentang beberapa Objek Tempat Wisata Di Indonesia.

Berapa penilaian untuk tempat ini?

0 / 5. 0