Pantai Serang Blitar Akses Arah Menuju Wisata + Tiket Masuk 2024

Pemandangan Pantai Serang Blitar
Pemandangan Pantai Serang Blitar
0
(0)

Lokasi: Desa Serang, Kecamatan Panggungrejo, Kabupaten Blitar, Jawa Timur, 66174
Map: Klik Disini
HTM: Rp 6.000,-
Buka / Tutup: 24 Jam
No. Telepon:

Blitar adalah sebuah kota kecil, tempat kelahiran presiden pertama RI, presiden Soekarno. Di sana pula tempat bersemayam dan dibangun monumen serta museum soekarno. Karena itulah, kota Blitar mulai dikenal oleh Sobat Pelancong.

Selain Makam Soekarno, Blitar mempunyai beberapa objek wisata yang tidak kalah eksotis. Meskipun, belum mempunyai nama seperti kebanyakan wisata di Malang. Tetapi, kawasan ini patut untuk dikunjungi.

Pantai Serang, Blitar, Jawa Timur salah satu dari keindahan Blitar di bagian selatan. Tempat wisata ini konon katanya angker. Perlahan tapi pasti, tempat ini mulai tumbuh dan dikenal oleh masyarakat. Terbukti, dengan banyaknya pengunjung yang datang saat weekend.

Mengenal Pantai Serang

Sunset di Pantai Serang Blitar
Sunset di Pantai Serang Blitar by Gmap

Pantai di jatim ini dikenal dengan pasir putih kecoklatan, membentang luas sepanjang pesisir pantai. Ombaknya, begitu ganas menjadi daya tarik tersendiri. Bagi kebanyakan wisatawan, ombak adalah sebuah anugerah yang tidak bisa diungkapkan.

Disini, wisatawan akan disuguhkan beberapa pepohonan menjulang tinggi. Pepohonan rindang ini biasanya dimanfaatkan wisatawan untuk menggelar tikar, bercengkrama dengan sahabat atau keluarga.

Sejuknya semilir angin membuat kebanyakan wisatawan pergi ke tempat ini. Membawa bekal makanan, dan kemudian menikmati alam dengan cara menghangatkan satu sama lain. Cara ini bisa ditiru bila berada di kawasan ini.

Tempat ini pula dijadikan sebagai pelepasan tukik atau penyu-penyu kecil, imut, serta menggemaskan. Wisatawan pun bisa ikut melepas tukik-tukik ini. Pemandangan berbeda dan juga menyenangkan melihat penyu kecil ini berhadapan langsung dengan alam.

Konon katanya, pantai ini menjadi tempat menghilangnya prajurit peta bernama Supriyadi. Di sekitar pantai ada sebuah goa peninggalan jepang. Banyak orang berkata jika, goa tersebut terdapat sebuah harta karun.

Tetapi, banyak orang berkunjung ke goa ini untuk sebuah ritual. Bila wisatawan mengunjungi tempat ini, wisatawan akan menemukan, sisa-sisa ritual yang masih berserakan. Goa ini dijadikan sebagai asal-usul dari Pantai Serang, Blitar.

Hanya disini saja, kawasan pantai dibagi menjadi 3 bagian. Bagian kedua dan ketiga berada di sebelah barat. Lalu, bagian pertama dipisahkan oleh sebuah bukit yang menambah kecantikan dari tempat ini.

Jangan lupa untuk menikmati sunset cantiknya. Senja sore memang memberikan sebuah keindahan yang tidak mampu diungkapkan dengan apa pun. Bahkan, senja ini bisa dijadikan sebagai penutup aktifitas seru yang sudah dijalani selama sehari penuh.

Mau lihat upacara adat? Cobalah wisatawan datang ke sini saat 1 suro. Wisawatan akan disuguhkan sebuah upacara adat bernama larung sesaji. Ritual ini merupakan bagian dari kebudayaan agama hindu dan Budha, atau bisa disebut dengan sedekah laut.

Berita Terkait

Payung Santai di Pantai Serang Blitar
Payung Santai di Pantai Serang Blitar

Namanya juga pantai selatan, kurang afdol rasanya bila tempat ini tidak memakan korban. Menurut berita yang beredar, ada tragedi seorang wisatawan terseret ombak. Saat berenang di kawasan ini.

Sampai hari ini info diturunkan, kabarnya korban masih belum ditemukan. Banyak cerita warga yang berkata jika, korban sudah berada di kerajaan pantai selatan. Entah benar atau tidak, berkunjung ke kawasan pantai selatan harus ekstra hati-hati.

Ada pula berita bahwa kawasan panta ini akan terjadi tsunami. Sayangnya, berita itu tidak benar. Kalau pun terjadi tsunami warga pesisir pantai serang sudah dibekali pengetahuan mengenai cara melakukan penyelamatan.

Satu lagi berita mengenai kawasan ini. Bahwa ombak yang menerjang membuat pesisir tempat ini banjir dan memporak-porandakan bangunan di sekitar. Sudah ya, berita sedihnya, saatnya, kita beralih ke berita-berita bahagia.

Dimana, tempat ini pernah digunakan sebaga tempat festival laying-layang, diikuti sekitar 120 peserta dari berbagai kota, seperti Tulungagung, Kediri, dan Malang. Banyak layang-layang berkibar dilangit blitar waktu itu.

Rute Dan Lokasi

Galabo Pantai Serang Blitar
Galabo Pantai Serang Blitar

Alamat pantai ini berada di Ds Serang, Kec Panggungrejo, Kabupaten Blitar, East Java 66174. Jaraknya kurang lebih 45 km arah barat daya dari Kota Blitar. Ada beberapa alternative rute yang bisa dipilih oleh wisatawan.

1. Dari Malang

Wisatawan berasal dari Malang atau berangkat dari Malang bisa menempuh rute menuju ke Kepanjen dan terus menuju Kab. Blitar di Bagian Selatan. Hanya saja, kebanyakan wisatawan memilih untuk melintasi jalan Kediri atau tulungagung.

Dari Tulungagung terus menuju ke timur sampai menuju jalan protokol. Kemudian, lurus ikuti jalan hingga sampai di kabupaten Blitar.

2. Dari Kediri

Bila melalui Kediri, wisatawan bisa menempuh rute menuju ke Kota Blitar, dengan menempuh jalur mengikuti jalan raya Kediri – Blitar, kemudian masuk ke Jalan Bali. Menempuh waktu kurang lebih 1 jam.

3. Dari Blitar

Dai Blita menuju ke lokasi pantai menempuh waktu kurang lebih 2 jam. Wisatawan harus melewati Lodoyo, lalu meneruskan perjalanan ke Panggungrejo menuju desa Serang. Ada banyak papan petunjuk akan memandu wisatawan menuju tempat ini.

Masih bingung dengan rute di atas, wisatawan bisa menggunakan aplikasi map online atau peta di handphone. Map ini akan menunjukkan titik koordinat denah lokasi secara lengkap. Sehingga, wisatawan tidak kesasar menuju ke pantai ini.

Akses menuju ke kawasan ini sudah baik jadi, wisatawan tidak perlu khawatir. akan kendaraan yang bisa rusak akbat kondisi jalan tidak bersahabat. Semua aman, nyaman, dan terkendali dengan baik.

Harga Tiket Masuk

Pemandangan Pantai Serang Blitar
Pemandangan Pantai Serang Blitar

Harga Tiket Masuk Kawasan ini hanya 3 ribu rupiah saja. Biaya ini cukup murah untuk menikmati pesona yang tidak akan pernah bisa diungkapkan dengan kata-kata. Dijamin, menjadi tempat seru untuk mengambil foto dan gambar.

Wisatawan bisa mengunjungi tempat ini kapan pun 24 jam. Karena, tempat ini tidak ada jam buka dan tutup. Nah, kalau sudah begini, wisatawan membutuhkan penginapan untuk tempat istirahat serta merebahkan badan.

Di sekitar pantai sudah tersedia banyak hotel, villa dan juga resort dengan harga yang bisa dipilih sesuai denga fasilitas yang akan diberikan. Rasakan keseruan dan kehangatan pelayanan yang mereka berikan dijamin betah.

Tempat Wisata Di Sekitar

Tidak jauh dari kawasan ini, terdapat pantai serit serang Blitar. Wisatawan bisa mengunjungi tempat ini dan nikmati keindahan pesona pantai yang tidak kalah eloknya dengan pantai serang Blitar.

Sekian review yang bisa diberikan untuk wisatawan tentang kawasan ini. Apabila, masih membutuhkan info lebih lanjut dan lebih dalam lagi. Wisatawan bisa membuka beberapa situs yang sudah mengupas tempat ini dengan deskripsi lengkap

Keindahan pantai ini juga bisa dinikmati di video channel seperti youtube, banyak para vlogger menggunakan tempat ini sebagai bahan untuk video mereka.

Pantai Serang, wisata Indonesia ini cukup menakutkan tetapi, memiliki keindahan luar biasa. Asalkan wisatawan berhati-hati dan mematuhi peraturan pasti wisatawan akan selamat. Bagaimana, sebentar lagi week end, sudah punya agenda kesini? Ditunggu ya!

Berapa penilaian untuk tempat ini?

0 / 5. 0