Pulau Kemaro Palembang 2024: Sejarah, Cerita & Daya Tarik

Daya Tarik Pulau Kemaro Palembang via Gmap
Daya Tarik Pulau Kemaro Palembang via Gmap
4
(2)

Lokasi: Jl. Ilir, Ilir Timur 2, Kota Palembang, tepatnya berada di tengah Sungai Musi, Sumatera Selatan
Map: Klik Disini
HTM: Rp 6.000,-
Buka / Tutup: 24 Jam
No. Telepon:

Wilayah Sumatera Selatan khususnya Kota Palembang, memang mempunyai berbagai macam kawasan wisata ini sangat menarik untuk dikunjungi. Bahkan, di kawasan ini ada sebuah tempat wisata yang memadukan antara dua kebudayaan sekaligus. Religi dan China.

Pulau Kemaro adalah tempatnya. Wisatawan akan disuguhkan beberapa kebudayaan serta bangunan Tiongkok yang menggemaskan nan lucu. Serta, wisata religi digunakan untuk memanjatkan sebuah doa.

Mengenal Pulau Kemaro

Luas pulau ini kurang lebih 5 hektar. Masih berada di kawasan industri Pertamina Plaju, Pabrik Pupuk Sriwijaya dan Sungai Gerong.

Nama Kemaro diambil dari bahasa khas Palembang, artinya dalam bahasa Indonesia berarti Kemarau. Arti dari kemarau di sini adalah pulau ini tidak akan pernah tenggelam atau pun terendam oleh sungai Musi walau, sungai ini pasang. Keren Bukan.

Legenda

Sejarah Pulau Kemaro Palembang via Gmap
Sejarah Pulau Kemaro Palembang via Gmap

Selain panoramanya, Pulau kemaro juga menarik untuk disimak mengenai cerita legendanya. Di mana pada zaman dahulu ada seorang pangeran asal dari negeri China bernama Tan Bun An, meminta izin ke Raja Palembang untuk berdagang.

Pada saat meminta izin Tan Bun An bertemu dengan putri raja yaitu Siti Fatimah. Mereka pun saling jatuh cinta pada pandangan pertama. Tan Bun An meminta Siti Fatimah pergi ke China untuk menemui kedua orang tua Tan Bun An.

Saat kembali lagi ke Palembang, mereka membawa tujuh guci yang berisi dengan emas. Pada saat di sungai musi. Tan Bun An begitu kaget, karena guci-guci yang berisi emas itu berubah dengan sawi-sawi asin.

Karena kesal, guci itu pun dibuang ke laut. Sedangkan guci terakhir pecah ke dalam dek perahu berisi dengan emas. Kemudian, Tan Bun an dan pengawalnya mencoba untuk mengambil guci tersebut bersama pengawalnya.

Tetapi, setelah sekian lama, kedua orang itu pun tidak pernah terlihat. Kemudian, siti Fatimah ikut untuk membantu. Tetapi, sama saja mereka pun akhirnya tidak ditemukan. Untuk mengenang ketiganya, dibangunlah sebuah kuil dan makam di pulau ini.

Cerita hikayat ini terus berkembang dan selalu saja diceritakan kepada wisatawan yang datang. Drama legend Pulau kemaro ini juga pernah dijadikan sebagai sebuah inspirasi cerpen romantis yang juga banyak disukai.

Misteri, Mitos dan Cerita Mistis

Misteri Pulau Kemaro Palembang via Gmap
Misteri Pulau Kemaro Palembang via Gmap

Karena cerita diatas, timbul lah sebuah pohon cinta yang mempunyai misteri, mistis dan juga mitos yang semakin berkembang di kalangan Sobat Pelancong. Konon katanya kalau ada sepasang kekasih, menuliskan kedua namanya di pohon ini, mereka dipastikan bakal langgeng.

Banyak wisatawan sangat percaya dengan mitos ini. Oleh karena itu, mereka yang datang kemari menuliskan nama mereka di pohon ini. Sehingga, menjadi sebuah pemandangan yang kurang sedap untuk dilihat.

Baca juga tentang Serunya Foto Selfie Bersama Satwa di Bird Park Palembang.

Daya Tarik

Daya Tarik Pulau Kemaro Palembang via Gmap
Daya Tarik Pulau Kemaro Palembang via Gmap

Wisatawan akan disambut dengan nuansa China yang begitu kuat di salah satu tempat wisata di Palembang ini. Ada sebuah kelentang di mana sampai saat ini masih digunakan untuk berdoa. Terutama pada saat acara keagamaan Tiongkok yaitu, imlek dan Cap Go Meh yang selalu meriah.

Selain pagoda dan vihara, pulau kemaro pun mempunyai masjid. Konon masjid ini adalah peninggalan kiai Muara Organ dengan arsitektur yang cukup mengesankan dan biasa dijadikan sebagai spot mengambil foto dan Gambar.

Faktanya, kisah cinta di pulau ini menjadi sebuah tayangan Film yang berjudul legenda Pulau Kemaro. Dimana naskahnya dibuat hampir sama dengan cerita yang selalu diceritakan oleh rakyat yaitu tentang kisah cinta Tan Bun An dengan Siti Fatimah.

Selain Film, kisah cinta mereka juga dipentaskan dalam wujud teater yang sangat menarik untuk dilihat. Selain itu, ada orkes dangdut Athena yang juga pernah mengadakan konser di Pulau kemaro ini.

Cobalah wisatawan datang saat imlek. Semua hal yang berbau dengan Tiongkok akan tersaji disini. Seperti kuliner khas, barongsai, dan masih banyak lagi. Secara Singkat kawasan ini akan memberikan pengalaman seperti berada di negeri china.

Mumpung berada di Palembang kunjungi juga Bukit Golf Palembang Dan Lokasi Restoran.

Penginapan

Menikmati keindahan dan keunikan pulau kemaro memang tidak bisa sehari saja. Penginapan adalah solusinya. Destinasi ini sudah menyediakan fasilitas bungalow dengan pelayanan yang ramah dan bakal memanjakan wisatawan.

Rute Dan Lokasi

Alamat Wisata Pulau Kemaro berada di Kota Palembang, Sumsel, tepatnya berada di antara sungai musi. Wisatawan bisa menggunakan 2 cara menuju ke kawasan ini. Menggunakan perahu boat dan perahu ketek.

Perahu Ini bisa banyak ditemui di Benteng Kuto Besak. Dimana, harga perahu boat diantara 200ribu hingga 250 ribu dengan waktu tempuh 15 menit. Bila menggunakan perahu ketek dengan ongkos 100 ribu hingga 200 ribu rupiah dengan waktu tempuh 45 menit.

Wisatawan juga bisa menggunakan perahu Tongkang dengan biaya 2 jutaan untuk partai rombongan. Jarak antara jembatan ampera dengan pulau kemaro kurang lebih 6 km, menempuh waktu sekitar 10 – 45 menit.

Selain melalui jalur laut, tempat ini juga bisa ditempuh lewat jalur darat dengan rute menuju ke dermaga intirub. Ada sebuah jembatan dekat dermaga yang terhubung dengan pulau kemaro. Jadi, wisatawan bisa menuju kesana dengan jalan kaki menuju ke lokasi.

Masih bingung menuju Benteng Kuto Besek?. Wisatawan bisa menggunakan map. Aplikasi ini bisa menunjukkan dimana jalan dan letak kawasan ini. Atau bisa juga memanfaatkan beberapa open trip yang saat ini banyak dilakukan.

Harga Tiket Masuk

Harga Tiket masuk 2024 kawasan ini adalah 6 ribu rupiah saja. Harga ini cukup murah untuk wisatawan yang ingin menikmati kawasan yang digunakan dalam berbagai macam keindahan. Berziarah, tempat ibadah dan spot selfie.

Keindahan Pulau Kemora hampir sama dengan Pulau Marongan yang berada di kawasan rembang. Dimana jaraknya dari rembang hanya 4 km saja. Keindahan lautnya memang luar biasa. Wisatawan bisa ke tempat ini dengan menggunakan perahu nelayan.

Demikian review yang bisa dibahas disini. Masih kurang dengan info diatas? Wisatawan bisa langsung mengunjungi situs Wikipedia. Situs ini sudah banyak mengulas secara detail dan mendalam tentang kawasan ini dengan versi bahasa Inggris termasuk terjemahannya.

Wisatawan juga bisa melihat informasi lain di berbagai situs dengan artikel dan berbagai macam makalah, berisi info-info menarik tentang Pulau kemaro. Selain itu, tempat ini juga pernah digunakan sebagai salah satu studi skripsi.

Masih kurang juga? Tenang, sudah banyak para vlogger yang menjadikan kawasan ini menjadi bahan video mereka. Jadi, wisatawan bisa langsung pergi ke youtube dan melihat bagaimana keadaan dan keindahan Pulau Kemaro dalam mode in me English plg.

Pasti sekarang sudah penasaran bukan dengan Pulau ini. Jangan lupa agendakan liburan wisatawan ke tempat ini. Dijamin nggak akan rugi dan kecewa. Apalagi, tempatnya yang berada di antara sungai Musi yang memang menjadi kebanggaan masyarakat Palembang.

Berapa penilaian untuk tempat ini?

4 / 5. 2