Alamat : Benteng New Victoria, Jl. Slamet Riyadi No.1, Uritetu, Kec. Sirimau, Kota Ambon, Maluku 97000
Peta : Klik Disini
Tiket Masuk : –
Jam Buka : –
Benteng Nieuw Victoria adalah salah satu benteng yang menjadi saksi sejarah perjuangan Indonesia melawan Portugis. Portugis adalah bangsa pertama yang menginjakkan kaki di kepulauan Indonesia terutama di daerah Timur Indonesia, tepatnya di daerah Ambon, provinsi Maluku.
Portugis datang ke daerah ini bukan tanpa alasan, pada zaman dahulu bahkan sampai sekarang ini, Ambon adalah salah satu daerah yang terkenal dengan hasil rempah-rempahnya yang sangat berkualitas, sehingga tidak heran banyak bangsa asing yang rela menempuh perjalanan jauh agar dapat membeli hasil rempah dari kota ini.
Tentang Nieuw Victoria
Namun akibat banyaknya kekayaan alam yang dihasilkan oleh tanah Ambon, menjadikan bangsa asing betah berlama-lama bahkan berkeinginan untuk menjajah daerah tersebut. Hal ini terbukti dari berdirinya benteng di Kota Ambon yang dibangun oleh Portugis pada tahun 1575. Benteng ini bernama Benteng Nieuw Victoria yang disebut juga dengan Benteng Victoria ataupun Benteng Kota Laha.
Pada awal pembangunannya yaitu pada tahun 1575 yang lalu, Benteng Nieuw Victoria dimanfaatkan oleh pemerintah Portugis sebagai tempat penyimpanan rempah-rempah yang mereka peroleh dari kawasan Timur Indonesia. Seiring perkembangan waktu benteng ini pun beralih tangan ke penjajah Belanda, karena mereka berhasil mengusir Portugis dari tanah Ambon, mereka memanfaatkan benteng ini sebagai basis pertahanan terhadap serbuan masyarakat Ambon yang tak pernah lelah mencoba untuk menghancurkan dan mengusir mereka dari timur Indonesia.
Namun setelah kemerdekaan, benteng ini tidak lagi dimanfaatkan dan mulai tidak terawat. Tetapi, beberapa tahun kemudian benteng yang menjadi saksi bisu perjuangan bangsa Indonesia kembali menjadi perhatian pemerintah Indonesia.
Benteng ini pun akhirnya di renovasi dan mengalami pemugaran sehingga dapat dijadikan salah satu Destinasi Wisata Sejarah yang menyimpan berbagai macam bukti sejarah tentang perjuangan masyarakat Ambon merebut kemerdekaan.
Liburan ke Benteng Nieuw Victoria
Tempat Wisata Benteng Nieuw Victoria ini banyak dikunjungi oleh masyarakat di waktu liburan, terutama bagi mereka yang sangat mencintai sejarah, maka mereka akan menjadikan Benteng Nieuw Victoria sebagai tujuan utama ketika waktu liburan tiba.
Di bagian depan benteng ketika memasuki Benteng Nieuw Victoria, anda akan disambut oleh meriam-meriam berukuran raksasa yang dahulu digunakan untuk mengusir rakyat Ambon yang menguasai Benteng Nieuw Victoria dari tangan penjajah. Sedangkan di bagian dalam benteng anda akan menemukan sebuah ruangan yang menyimpan peta perkembangan Kota Ambon dari masa ke masa. Selain itu, di bagian dalam benteng ini juga terdapat berbagai macam benda sejarah peninggalan penjajah Belanda dan Portugis masih terawat hingga saat ini.
Tempat Wisata Benteng Nieuw Victoria dapat anda jadikan sebagai destinasi liburan bersama keluarga untuk memperkenalkan warisan budaya nenek moyang pada anak cucu anda. Hanya dengan menempuh perjalanan sejauh 300 m dari pusat Kota Ambon, anda telah dapat memasuki Benteng Nieuw Victoria, apalagi untuk setiap pengunjung tidak akan dipungut biaya apapun ketika memasuki lokasi wisata sejarah tersebut.
Jadi tidak ada lagi alasan bagi anda untuk tidak mengunjungi Destinasi Wisata Sejarah Ambon ini, hanya dengan berkendaraan sejauh 300 meter atau bahkan bisa dengan berjalan kaki dari pusat Kota Ambon bersama keluarga ataupun sahabat tercinta, anda dapat memanfaatkan waktu liburan yang ada untuk mempelajari sejarah perjuangan nenek moyang Indonesia saat penjajah berusaha menguasai daerah yang terkenal dengan rempah-rempahnya yang banyak diincar oleh bangsa asing.
Bagi anda yang tidak ingin membawa kendaraan pribadi ketika mengunjungi Benteng Nieuw Victoria ini, anda dapat menggunakan berbagai macam angkutan umum yang ada di Kota Ambon. Jika anda pergi secara berkelompok cukup menyewa angkutan umum yang ada agar bisa mengantarkan anda sampai ke pintu gerbang Benteng Nieuw Victoria. Jangan lupa bawa kamera anda agar dapat mengabadikan berbagai benda sejarah yang anda temui di Benteng Nieuw Victoria.
Banggalah menjadi bagian dari masyarakat Indonesia, negara yang memiliki kekayaan alam yang tiada tara, mari sama-sama kita rawat kekayaan Indonesia dengan mempelajari sejarah bangsa ini melalui berbagai macam peninggalan sejarah yang telah dijaga dan dikelola dengan baik oleh pemerintah setempat.
Leave a Reply
View Comments