Lokasi: Pantai Jimbaran, jl. Kuta Sel., Kabupaten Badung, Bali 80361, Indonesia
MAP: Klik Disini
HTM: Free
Buka/ Tutup: 24 jam
Telepon: N/A
Pulau Dewata Bali tentu tidaklah asing di telinga para wisatawan. Pulau dengan sejuta pesona dan kekayaan budaya dan juga alam ini selalu menjadi minat utama para wisatawan baik lokal maupun mancanegara untuk dijadikan destinasi berlibur salah satunya Pantai Jimbaran ini.
Banyak tempat-tempat menarik nan bagus yang disajikan di pulau ini. Ada banyak pantai di Bali yang sering dikunjungi para pelaku wisata, dimulai dari Pantai Kuta, Pantai Sanur, Pantai Tanjong Benoa, Dreamland, Pandawa dan masih banyak lagi.
Bukan hanya eksotisnya wisata air, berbagai tempat wisata yang memiliki nilai dan cerita sejarah juga ada di pulau ini seperti Pura Uluwatu, Pura Agung Pamecutan, Monumen Bajra Sandhi dan berbagai tempat bersejarah lainnya.
Rute Jalan
Kamu yang berasal dari Belitung, Tegal Wangi, Balangan, Suluban atau Balikpapan bisa langsung datang ke sini. Transportasi yang bisa digunakan cukup beragam, yaitu kendaraan pribadi maupun umum. Akses jalan cukup mudah untuk dipahami, terlebih dengan letak strategis.
Menurut laporan dari wikipedia, kamu akan mendapatkan review tentang tempat wisata ini, seperti legenda, berapa harga tiket, terletak di mana, gambar foto, arah jalan, list kegiatan, pondok penginapan, maupun resto.
Spot Foto Menarik
Berbicara tentang Bali, Kamu juga perlu mengetahui bahwa terdapat satu pantai tidak kalah eksotis dan penuh dengan kesan romantis yaitu Jimbaran.
Kamu tidak perlu memerlukan biaya tiket untuk berkunjung ke tempat wisata satu ini, cukup membayar parkir seharga Rp5,000,- /mobil dan hanya Rp2.000,-/motor. Murah sekali bukan? Lokasi dari Jimbaran pun juga sangat strategis karena cukup dekat dengan Bandara Internasional Ngurah Rai.
Penasaran dengan spot-spot romantis yang ditawarkan Jimbaran? Berikut ulasannya.
Baca juga Pantai Balangan Bali.
1. Kafe dengan Pemandangan Laut
Di pinggir Jimbaran, Kamu akan melihat suguhan kafe-kafe berdekorasi unik untuk sekadar nongkrong atau menikmati dinner bersama orang tersayang sambil mengagumi panorama Jimbaran. Meja kursi tersusun cantik menjadikan suasana di sekitarmu akan lebih terasa nyaman dan hangat.
Jangan lupa untuk mengabadikan momenmu ketika berkunjung ke salah satu kafe cantik di sini, ya. Harga makanan dan minuman yang dipatok cukup sesuai dengan apa yang disajikan, jadi kamu tidak perlu ragu untuk berkunjung.
2. Pasir Putih
Popularitas bersih dan putihnya pasir di Jimbaran menjadikan pantai ini sering sekali menarik minat para pelaku wisata.
Pada sore hari, Kamu dapat berjalan di pinggir sekitaran pantai, merasakan lembut pasir putih di kakimu dengan panorama alamnya menawan. Sangat cocok untuk dijadikan objek foto dan video sebagai dokumentasi perjalanan liburanmu.
3. Panorama Sunset
Selain menikmati lembutnya pasir putih di Jimbaran ketika sore hari, Kamu tentu tidak ingin melewati indahnya panorama sunset yang disuguhkan alam setiap sore. Langit berwarna jingga kemerahan akan melengkapi suasana romantis di sekitar pantai dengan orang tersayang.
Pada saat panorama sunset indah berlangsung, jangan lupa untuk menangkap setiap momen tersebut di tiap jepretan foto Kamu, ya!
4. Pemandangan dari Hotel
Cantiknya pemandangan yang disuguhkan Jimbaran, banyak pelaku wisata yang mengunjungi pantai ini. Faktanya, meskipun tidak dapat melakukan water-sport di pantai ini, Kamu masih bisa mengunjunginya untuk sekedar melepas penat dan menikmati keindahan alam.
Hal ini pun tidak disia-siakan bagi para penanam modal investasi untuk mengelola berbagai vila dan hotel. Banyak hotel-hotel berstandar internasional yang didirikan di sini dengan latar belakang lautan indah.
Untuk Kamu dan pasangan yang ingin merencanakan honeymoon, banyak berbagai macam tarawan menarik di setiap hotel. Ketika malam hari, Kamu dapat menikmati indahnya lampu-lampu di sekitar pantai juga kerlap-kerlip berasal dari kafe.
Ambil momenmu ketika berada di salah satu spot di hotel dan jangan lewatkan suasana penuh kehangatan pada acara honeymoon kali ini.
Baca juga Pantai Green Bowl Bali.
5. Tepi Pantai
Tidak ragu lagi spot terbaik di Jimbaran ialah area sekitar tepi pantai. Putihnya pasir, ombak, kebersihan yang amat terjaga di sekitar pantai dapat kamu abadikan sebagai objek fotomu. Juga dengan objek seperti tersusunnya kafe-kafe pinggir pantai menambah kesan mewah dan romantis.
6. Restoran Seafood Pinggir Pantai
Pantai Jimbaran terkenal akan kekayaan seafood-nya melimpah. Tidak hanya kafe-kafe di sekitar pantai yang menyediakan makanan lezat ini, Kamu juga dapat menemukan banyak warung makan di sekitar pantai yang menyuguhkannya.
Sambil menikmati suasana sunset di sore hari dan menyantap seafood dari pinggiran, liburan penuh dengan suasana hangat dan romantis sudah bisa kamu dapatkan.
Objek foto berlatar belakang pantai sambil menyantap lezatnya seafood pada salah satu restoran yang sedang Kamu kunjungi juga bisa Kamu abadikan. Menyenangkan ya!
7. Fasilitas Payung dan Karpet
Kesan mewah dan romantis lainnya belum habis ditawarkan Jimbaran kali ini. Di sana, terdapat banyak fasilitas payung dan karpet yang bisa Kamu sewa dan manfaatkan untuk sekadar untuk berjemur dan menikmati hangatnya pantai.
Dengan mengabadikan kegiatan Kamu di spot ini pada sebuah jepretan foto dapat menambah satu lagi koleksi foto bernuansa pemandangan indah.
8. Suasana Pantai Melasti
Di sekitar kawasan Jimbaran, terdapat pantai lain yang berdekatan dengan Pantai Jimbaran. Hanya dengan menempuh waktu selama 15 menit, Kamu sudah dapat mengunjungi Pantai Melasti.
Destinai satu ini juga tidak kalah menarik minat pelaku wisata karena dikelilingi oleh batu kapur menarik berkelok-kelok. Spot tebing kapur di sini dapat Kamu manfaatkan untuk melakukan foto pre-wedding dengan pasangan Kamu atau hanya untuk menambah koleksi foto unik di feed akun Instagram.
Apalagi, jika objeknya ditambah dengan pasangan. Hasil jepretan foto Kamu nanti akan terlihat seperti sedang berada di luar negeri, misterius, romantis, dan mewah.
9. Pantai Muaya Jimbaran
Ada juga Pantai Muaya yang dapat Kamu kunjungi ketika berada di kawasan Jimbaran. Sama seperti suasana di kawasan Jimbaran yang lain, pantai ini juga menyuguhkan suasana romantis dan tenang dengan menikmati seafood dan duduk di pinggiran.
Ada juga gazebo yang dapat digunakan untuk dijadikan spot foto menarik. Tidak sampai situ, banyak terdapat artshop yang menyediakan oleh-oleh khas Jimbaran yang bisa kamu beli.
10. Pesona Pantai Kedonganan
Tidak hanya pesona Pantai Melasti dan Muaya saja yang dapat kamu nikmati. Pesona Kedonganan tersembunyi. Suasana di sini masih terbilang sepi dan tidak ada banyak deretan cafe berjejeran di pinggiran.
Cocok untuk kamu yang ingin menikmati suasana tenang dan tidak terlalu suka keramaian. Kamu juga dapat menikmati seafood enak dengan suasana sepi sambil menyaksikan sunset di ujung atau atas pantai, ditambah lagi harga hidangan yang ditawarkan relatif lebih murah.
Kunjungilah tempat wisata ini ketika menjelang sore hari, suasana syahdu nan romantis tidak akan kamu lewatkan bersama orang tersayang.
Bagaimana? Masih ragu mengunjungi Jimbaran yang memiliki sejuta suasana romantis cocok untuk cinta pemuda? Ajaklah pasangan atau orang-orang tersayang menghabiskan liburanmu di sini dan buktikan sendiri.
Jangan lupa untuk mengabadikan foto di spot-spot unik dan membeli cinderamata khas Jimbaran, ya!
Leave a Reply
View Comments