TRAVEoRA atau TRAVEL on CAMERA merupakan rubrik yang diisi oleh artikel – artikel kiriman kamu. Artikel – artikel di sini berisi cerita pengalaman liburan dan disertai dengan foto – foto terkait artikel liburan.
Tertarik ? Segera kirim artikel pengalaman liburan (MS.Word) dan fotomu (.jpg) ke [email protected] dengan subyek “Traveora”.
Jika Anda sedang memilih destinasi liburan saat ini, tidak ada salahnya jika memilih Solo yang terletak di provinsi Jawa Tengah sebagai salah satu tujuan wisata. Pasalnya, Solo (yang disebut juga sebagai Surakarta) memiliki aneka pilihan wisata budaya maupun kuliner yang menarik. Salah satunya adalah Pura Mangkunegaran yang terletak di daerah Banjarsari ini. Pura Mangkunegaran dapat juga dianggap sebagai istana, dan hingga kini masih menjadi tempat kediaman dari Sri Paduka Mangkunegara dan keturunannya. Sehingga jangan heran jika ketika berkunjung, Anda melihat mobil-mobil terparkir dan dapat pula bertemu dengan salah satu anggota keluarga bangsawan ini.
Pura Mangkunegaran dibangun pada tahun 1757 dengan material pilihan dari Jawa dan Eropa. Marmer, patung dan kaca pintu diimpor dari Eropa sedangkan tiang-tiang penyangganya terbuat dari kayu jati utuh sehingga menimbulkan atmosfer yang mewah dan nyaman. Saat masuk dan membeli tiket, Anda akan dipertemukan dengan seorang pemandu untuk membimbing perjalanan. Pemandu ini sangat komunikatif dan membantu pengunjung untuk memahami sejarah di Pura Mangkunegaran. Setelah mengerti sejarah dan makna berbagai benda dalam pura ini, dijamin wisata Anda akan menjadi lebih hidup.
Baca juga :
10 Restoran yang Punya Rooftop di Jogja Ini Cocok Banget Buat Malem Mingguan
Saat masuk, Anda akan disambut dengan pemandangan kolam air mancur dan pendopo berlantai marmer yang berkesan wah. Dalam pendopo itu, ada beberapa perangkat gamelan yang berusia ratusan tahun. Perangkat gamelan ini dimainkan saat ada perayaan dan di hari-hari tertentu. Jika Anda mendongak, maka Anda dapat melihat gambar berwarna-warni yang mengandung filosofi mengenai aura manusia. Anda juga akan melihat patung-patung singa dan manusia yang menambah kemegahan bangunan ini. Nuansa Eropa cukup kental karena pada masa lalu, Sri Paduka Mangkunegara bergaul erat dengan pedagang dan bangsawan Eropa. Hal ini mempengaruhi wawasan dan selera beliau yang tampak pada arsitektur dan perabotan yang ada disini.
Masuk lebih dalam, Anda akan melihat ruangan besar berisi aneka koleksi keluarga. Jumlahnya sangat banyak dan hampir semuanya asli, dengan usia puluhan hingga ratusan tahun. Mulai dari perhiasan, perabotan, keris, pajangan, kenang-kenangan dari pejabat negara lain, dan kostum seragam penari yang mengagumkan. Anda juga akan melihat banyak lukisan keluarga dan pemandu akan menjelaskan siapakah mereka dan apa makna lukisan tersebut. Selain itu, Anda juga dapat menemukan beberapa orang ibu yang bekerja disana, mereka masih mengenakan kebaya tradisional dan juga sangat ramah kepada pengunjung.
Apakah koleksinya sudah habis? Ternyata masih banyak lagi area dan koleksi yang dipajang sepanjang perjalanan berikutnya. Anda akan dibimbing menuju ke ruang duduk yang bersebelahan dengan taman yang luas. Anda dapat melihat foto-foto modern dari anggota keluarga bangsawan ini. Jika Anda pernah menonton sinetron tahun 2000-an, bisa jadi mengenal artis bernama Paundrakarna. Ternyata dia adalah salah seorang pangeran disini dan buktinya ada di foto-foto tersebut. Orangtuanya adalah Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya Mangkunegara IX dan Sukmawati Soekarnoputri.
Pura Mangkunegaran juga memiliki ruang untuk menyambut tamu yang dapat disewa. Jika Anda berminat mengadakan pesta disini maka Anda dapat menghubungi Pura Mangkunegaran untuk reservasinya. Selain itu, Anda juga dapat melihat ruang makan bagi para tamu. Ruangan-ruangan ini sudah direnovasi sehingga tampak modern dan juga ber-AC. Jika sudah tiba disini, maka artinya Anda sudah hampir tiba di penghujung wisata. Pemandu akan mengarahkan Anda menuju ruang suvenir, dimana Anda bisa membeli kaos, batik, blangkon, buku, dan lain sebagainya. Sungguh sebuah perjalanan yang membuka wawasan, sayang jika dilewatkan. Cocok juga jika Anda berencana berwisata dengan anak-anak usia sekolah, agar mereka semakin mengenal dan mencintai budaya Indonesia. Jadi, tunggu apa lagi?
Penulis: Lydia Kristiani
Info review Hotel, Restoran, Cafe, silakan hubungi kontak Panduanwisata.id
Harga yang tertera dalam artikel ini dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.
Baca juga artikel TRAVEoRA lainnya :
Mezzanine Jogja Review, Mezzanine Eatery & Coffee Harganya Pas, Menu Banyak Sampai Tumpah !
Nyobain Renang di D’Salvatore Hotel Jogja, Murah Sih, Tapi Recommended Nggak Ya ?
Menikmati Kuliner Ndeso Bersama Konco-konco di Warung Konco Ndeso Yogyakarta
Mencicipi Kuliner Jawa Sambil Melihat Koleksi Mobil dan Motor Klasik di Oemah Djowo Restaurant
Mengabadikan Sunset yang Menakjubkan di Watugoyang, Mangunan, Imogiri, Bantul Yogyakarta
Untuk hotel murah di Solo, Anda bisa memilih Solo Paragon Hotel & Residences, Hotel Baron Indah atau Riyadi Palace Hotel.
Mau Liburan Murah? Pastikan Hubungi Kami!
Tour Murah Panduan Wisata. Telp: +62.85.101.171.131. Pin BB: 5BF4C2B4