Kalau Anda sudah mampir ke Kintamani dan jalan-jalan ke sekitar Danau Batur, Anda jangan sampai melewatkan Batur Natural Hot Spring. Nikmati sensasi mandi air panas disertai dengan panorama pemandangan alam sekitar yang mempesona.
Batur Natural Hot Spring oleh penduduk lokal lebih dikenal dengan nama Toya Bungkah. Toya Bungkah secara harfiah berasal dari kata toya artinya air dan bungkah artinya bebatuan. Toya Bungkah bermakna air dari Gunung Batur yang mengalir dari celah-celah bebatuan. Keberadaan sumber mata air panas ini menjadi andalan masyarakat untuk menarik wisatawan. Sumber mata air panas ini bermanfaat untuk relaksasi otot, dipercaya juga mengandung sulfur yang berkhasiat untuk menyembuhkan penyakit kulit.
Kolam pemandian air panas Toya Bungkah ada dua, yakni sebuah kolam ditata sesuai keadaan alam sekitarnya dan menjadi semacam pemandian umum warga sekitar. Kedua, kolam air panas yang ditata dengan dibangun tembok secara modern sebagai pembatas. Tempat kedua lebih sering dipilih oleh wisatawan.
Anda akan menikmati sensasi mandi di pancuran air panas bersuhu 38-39 derajat celcius. Tubuh Anda dijamin bisa kembali segar setelah mandi di tempat tersebut.
Tak jauh dari kolam pemandian, ada Danau Batur yang biru membentang di depan mata Anda. Menikmati sensasi air hangat dapat merelaksasi otot dalam tubuh Anda sambil melihat bentang alam yang biru kehijauan, sedikit ada semburat hitam disebabkan karena Gunung Batur, tentunya pikiran Anda menjadi lebih tenang. Di sekitar lokasi, tersedia juga menu makanan yang bisa Anda makan sambil berendam. Tersedia juga beberapa bale sebagai tempat peristirahatan di seputar kolam renang.
Objek wisata ini bisa Anda capai dengan mudah ketika memasuki wilayah Desa Batur sebab objek wisata ini masuk wilayah Desa Batur di kaki Gunung Batur. Lokasinya tepat di sisi barat Danau Batur. Toya Bungkah juga berdekatan dengan Desa Kedisan, kurang lebih jaraknya 6 kilometer.
Ada kendaraan umum yang bisa membawa Anda sampai ke Toya Bungkah, kendaraan itu semacam bemo, namun kendaraan ini akan sepi mulai Pukul 13.00 WIB. Jadi lebih baik, Anda membawa kendaraan sendiri. Dari Denpasar, Anda dapat mencapai Kintamani dalam waktu kurang lebih dua jam. Dari sana, naiklah bemo atau kendaraan Anda pribadi melalui Penelokan, ada jalan turun yang dapat dilalui untuk sampai ke Danau Batur, hati-hati sebab jalannya cukup curam. Setibanya di pertigaan, ambillah jalan ke kiri melewati jalan yang mengelilingi batu lava letusan Gunung Batur yang telah mengeras. Kalau mau menikmati Danau Batur sebelum sampai ke Toya Bungkah, Anda bisa naik perahu dari Kedisan.
Kalau sudah sampai, jangan lupa untuk mengabadikan pesona keindahannya melalui kamera pribadi Anda. Ajak siapa saja ke sana, nikmati berbagai fasilitas lain yang disediakan seperti spa, resort, makanan dan minuman khas Bali yang dijual di warung-warung dekat kolam pemandian, bumi perkemahan, serta cafe-cafe yang menyediakan hiburan seru.
Nikmati juga keindahan panorama keindahan Bali di Pantai Jimbaran, Desa Budaya Kertalangu, dan keragaman objek wisata Seminyak.
Selama di Bali, menginaplah Alila Villas Soori, Pan Pacific Nirwana Bali Resort, Waka Gangga Hotel, atau Pondok Pitaya Hotel
Lokasi kolam pemandian air panas Toya Bungkah, Desa Batur
Informasi yang tertera dalam artikel di atas sesuai dengan kondisi pada 2 Desember 2014.
Komitmen kami untuk memberikan informasi, tips, dan panduan wisata untuk Anda sekalian. Namun demikian, pemeliharaan website ini tidaklah murah. Apabila Anda memesan hotel, silahkan klik link hotel yang ada di halaman ini untuk membantu kami terus dapat memberikan informasi serta panduan wisata yang lebih menarik lagi. Dan juga sarankan kami di twitter dan facebook.
Harga yang tertera dalam artikel ini dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.
Mau Liburan Murah? Pastikan Hubungi Kami!
Tour Murah Panduan Wisata. Telp: +62.85.101.171.131. Pin BB: 5BF4C2B4